6 November 2024
Cara Laura Basuki Merawat Kulit Wajah dan Tubuh Selalu Segar
photography by Zaky Akbar for ELLE Indonesia April 2024; styling Sidky Muhamadsyah
Dalam hal kecantikan, aktris Laura Basuki setia dengan prinsip bahwa semakin simpel semakin baik. Intip rahasia perawatan dibalik sosoknya yang anggun.
Ritual Pagi Hari:
“Saya mengawali hari dengan segelas air putih untuk memberi sinyal pada tubuh saya bahwa telah tiba saatnya untuk memulai aktivitas. Kemudian yang tentunya paling penting adalah saya mencuci muka dengan cleanser dilanjutkan dengan pelembap. Tak lupa saya mengenakan tabir surya untuk melindungi kulit, ini langkah yang pantang dilewati. Saya rajin memakai tabir surya walaupun kala tidak beraktivitas di luar ruangan. Saya juga rutin keramas setiap hari, dan dengan menggunakan air hangat. Selain membersihkan rambut, air hangat bisa membantu melepaskan penat. Setelah menggunakan conditioner, langkah terakhir adalah membilas rambut dengan air dingin yang segar. Menggunakan hair tonic dan hair oil juga rutin saya lakukan untuk menjaga kesehatan tiap helai rambut.”
Chanel No1 de Chanel Powder-to-Foam Cleanser | Dr. Dennis Gross Lightweight Wrinkle Defense SPF30 Sunscreen |
Produk Wajib Bawa Di Dalam Tas:
“Simpel saja, lip balm, face mist, dan parfum. Lip balm adalah kunci untuk menjaga tampilan bibir yang sehat dan terasa nyaman, sementara face mist dapat memberikan kesegaran kembali pada kulit saya di tengah segala kesibukan. Kehadiran parfum amat penting karena dapat menyempurnakan penampilan dan membuat mood menjadi lebih riang.”
Tatcha Luminous Dewy Skin Mist | Tamburins Rose Woody Egg Lip Balm |
Tip Kulit Bersih dan Sehat:
“Yang paling penting adalah double cleansing tidak boleh skip. Sehari-hari kulit terpapar polusi dan berbagai kotoran yang bisa menyebabkan masalah kulit, jadi alangkah baiknya jika dibersihkan hingga benar-benar bersih. Sekali lagi, tabir surya juga sangat penting walaupun seharian di dalam ruangan. Tip terakhir dari saya, saat kulit wajah sedang sensitif, saya sering menenangkannya dengan menggunakan es batu.”
La Mer The Lifting Eye Serum | Agustinus Bader The Rich Cream |
Rutinitas Sebelum Tidur:
“Saya tidak suka terlalu ribet, karena kulit saya terbiasa hanya menggunakan pelembap dan eye cream saja. Untuk kesehatan kulit, hidrasi adalah nomor satu. Oleh karena itu, saya juga menggunakan body lotion sebelum tidur dan membiarkannya meresap sepanjang malam. Saya juga menggunakan lip mask untuk mendukung kesehatan kulit bibir saya.”