27 Agustus 2018
Foreo LUNA 2 ; Trik Membersihkan Wajah Secara Mendalam

Dari sekian banyak alat bantu pembersih wajah mekanik atau biasa dikenal dengan sonic cleansing tool, aplikator yang tercipta untuk melakukan pembersihan lebih mendalam bagi kulit wajah biasanya tercipta dari bulu-bulu halus. Namun berbeda halnya dengan yang ELLE temukan saat mencoba Foreo LUNA 2.
[caption id="attachment_3342" align="aligncenter" width="390"]
Kiri: Aplikator pada bagian depan yang digunakan untuk membersihkan wajah. Kanan: Aplikator di bagian belakang untuk dipakai pijat Anti-Aging Mode.[/caption]
Pembersih wajah mekanik ini menciptakan aplikatornya dari silikon yang lembut saat menyentuh kulit wajah. Ditambah pula 8.000 getaran T-Sonic™ (transdermal sonic) yang memang didesain untuk membantu membersihkan kulit wajah secara lebih mendalam dan lembut, sehingga secara otomatis bisa membantu meminimalisir kehadiran jerawat pada wajah Anda. Serunya lagi, saat Anda membalik gadget menggemaskan ini maka akan terlihat tekstur garis-garis di bagian belakangnya yang tercipta untuk membantu mengurangi tanda-tanda penuaan pada wajah dengan getaran berfrekuensi rendah yang tidak akan membuat Anda pusing saat menggunakannya.
[caption id="attachment_3221" align="aligncenter" width="785"]
Ki-Ka: Untuk kulit normal, kulit berminyak, kulit kombinasi, dan kulit sensitif[/caption]
Jika Anda sudah pernah mendengar tentang Foreo LUNA, maka mungkin Anda berpikir bahwa beauty tools ini hanya tercipta one size fits all, alias 1 gadget yang bisa dipakai untuk berbagai macam tipe kulit. Nah, setelah dilakukan pengembangan lebih lanjut, maka Foreo LUNA 2 kini tercipta dengan 4 pilihan aplikator silikon yang bisa disesuaikan dengan tipe kulit wajah Anda. Memang apa sih perbedaannya? Coba lihat saja urutan bintik-bintik pada aplikator silikon di bagian depannya, yang memang khusu diciptakan untuk 4 tipe kulit yang berbeda; normal, berminyak, sensitif dan kombinasi.
[caption id="attachment_3220" align="aligncenter" width="785"]
Ini yang akan Anda dapatkan saat membeli Foreo LUNA 2[/caption]
Kebetulan, selama 4 bulan ini ELLE mencoba Foreo LUNA 2 untuk tipe kulit kombinasi (yang berwarna biru). Proses pembersihan menggunakan gadget ini dilakukan untuk second cleansing, setelah sebelumnya memakai cleansing oil atau cleansing balm untuk membantu mengangkat makeup yang masih menempel pada kulit. Setelahnya, barulah menggunakan produk pembersih wajah yang tidak mengandung terlalu banyak busa (pilihan pembersih wajah tentunya bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulit masing-masing) sambil memakai Foreo LUNA 2 selama 1 menit. Setelah proses pembersihan dilakukan, ELLE biasanya menggunakan permukaan aplikator di baliknya untuk memijat wajah selama 1 menit untuk membantu mengurangi tanda-tanda penuaan dini pada kulit. Fokuskan pada area pipi, dahi, serta bawah mata.
[caption id="attachment_3325" align="aligncenter" width="785"]
Permukaan silikon yang tidak perlu diganti 3 bulan sekali![/caption]
Jika dibandingkan dengan alat bantu pembersih wajah mekanik yang menggunakan brush head dari bahan nylon, permukaan aplikator Luna 2 ini memang terasa lebih lebar sehingga proses membersihkan wajah juga lebih efisien. Aplikator yang tercipta dari material silikon juga terasa lebih lembut dan tentunya lebih higienis karena cenderung mudah dibersihkan setelah penggunaan dan penumpukan bakteri pun bukan menjadi sebuah isu yang harus kita khawatirkan. Hal lainnya yang ELLE suka dari gadget ini adalah, kita tidak perlu mengganti kepala aplikator tiga bulan sekali!
Untuk hasilnya? ELLE langsung merasa kulit menjadi lebih lembut dan mampu membersihkan kulit dengan lebih mendalam. Setelah digunakan beberapa kali, produksi minyak berlebih yang biasa hadir di daerah T-zone pun menjadi sedikit lebih ‘ramah’ dibandingkan saat membersihkan kulit tanpa menggunakan beauty tools ini. Kehadiran jerawat juga menjadi lebih jarang, mungkin karena memang Luna 2 ini diklaim bisa membantu membersihkan dengan lebih optimal, sehingga lebih sedikit pori kulit yang tersumbat kotoran atau makeup. Biasanya, Foreo LUNA 2 ini ELLE gunakan saat wajah butuh ekstra pembersihan—seperti setelah berkendara menggunakan motor—atau seusai mengaplikasikan makeup yang cukup tebal. Atau jika ingin digunakan secara lebih rutin, Anda bisa memakainya 2-3 kali seminggu. Beauty tool ini juga bisa Anda gunakan kurang lebih sekitar 450 kali setelah di-charge penuh (sekitar satu jam) dan memiliki 12 intensitas getaran yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulit Anda.
Selain memang bisa membantu proses pembersihan kulit wajah, gadget ini juga memang membantu membuat kita terbiasa untuk mau membersihkan wajah relatif sedikit lebih lama daripada hanya mengusap-usap facial foam tanpa peduli apakah sisa debu dan makeup masih menempel apa tidak. Proses pembersihan dengan getaran sonic selama 1 menit serta pemijatan dalam waktu 1 menit ini mengarahkan kita untuk lebih menginvestasikan perawatan kulit, di mana pembersihan adalah sebuah langkah penting untuk menciptakan kulit yang indah. Well, produk apa pun akan bekerja dengan lebih baik pada ‘kanvas’ yang bersih dan terawat, bukan?
Jika Anda penasaran dengan cara pemakaiannya, Foreo LUNA 2 ini sangat mudah untuk digunakan. Cukup awali dengan membasahi wajah dan aplikasikan facial foam tanpa butiran halus (agar aplikator silikon tidak mudah rusak dan LUNA 2 juga punya kemampuan eksfoliasi) ke seluruh wajah Anda. Setelah itu, basahi Foreo LUNA 2 menggunakan air dan tekat tombol power-nya untuk memunculkan getaran sonic dari alat tersebut. Secara lembut, aplikasikan gadget ini pada permuakaan wajah dengan gerakan mememutar selama 1 menit, dimulai dari area pipi, dagu hingga dahi. Setelah itu, basuh wajah dengan air dan keringkan. Setelahnya, ELLE biasa menggunakan skincare seperti biasa, lalu mengaplikasikan Anti-Aging Mode menggunakan aplikator di baliknya untuk membantu proses penyerapan skincare dan memaksimalkan formulanya bekerja dengan lebih baik. Oh ya, ada baiknya juga jika Anda tidak menekannya terlalu keras pada wajah untuk menghindari reaksi yang tidak diinginkan pada kulit.
Agar gadget tidak mudah rusak, pastikan Anda menyimpannya dengan baik. Setelah digunakan, matikan LUNA 2 ini hingga tidak ada getaran yang terasa, kemudian bilas hingga bersih dan letakkan di lemari penyimpanan skincare Anda. Walau beauty tools ini waterproof, tapi ada baiknya Anda menyimpannya di tempat yang kering untuk menghindari air mengganggu kerja dari area untuk mengisi baterainya. Untuk urusan harga, alat pembersih wajah mekanik ini bisa Anda miliki dengan mengeluarkan uang sekitar Rp3.000.000,-.
(Image: Foreo)



