CULTURE

29 November 2024

Selebrasi 25 Tahun Rossa dengan Kejernihan Samsung Neo QLED 8K


Selebrasi 25 Tahun Rossa dengan Kejernihan Samsung Neo QLED 8K

Rianty Rusmalia

Dalam dunia hiburan dan teknologi, hanya sedikit yang mampu mencapai kesempurnaan seperti yang telah dicapai oleh Rossa dalam industri musik, dan Samsung dalam teknologi TV. Saat seorang diva dan ikon musik seperti Rossa merayakan 25 tahun kariernya, momen ini terasa seirama dengan kehadiran Neo QLED 8K dari Samsung, Global No. 1 brand selama 18 tahun berturut- turut di industri televisi— Neo QLED 8K menjadi wujud mahakarya inovasi dengan pengalaman visual terbaik.


Rossa, sang ratu pop Indonesia, telah mencatatkan dirinya dalam sejarah musik Asia dengan vokalnya yang memukau dan komitmen luar biasa untuk terus berkembang. Dari konser hingga peluncuran film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years, ia telah memukau jutaan penggemarnya. Kehadirannya dalam dunia musik bagaikan layar Neo QLED 8K yang selalu memberikan tampilan sempurna dengan kualitas tiada tanding. Begitu pula, dengan teknologi terbaru yang diusung Samsung TV, pengalaman menonton kini dapat memberikan detail gambar yang luar biasa.

Samsung Neo QLED 8K membawa keunggulan AI melalui prosesor NQ8 Gen3. Teknologi yang mampu menyesuaikan kontras, warna, dan detail gambar secara otomatis memungkinkan setiap adegan muncul dalam resolusi terbaik. Detail halus dari gambar terpancar dengan jernih. Bahkan video lama bisa di-upscale hingga 8K resolusi berkat fitur AI Upscaling-nya, yang membuat kenangan lama seolah-olah hidup kembali dengan kemegahan visual yang baru.


Dengan AI Sound dan teknologi Object Tracking Sound (OTS) Pro dari Samsung Neo QLED 8K memungkinkan suara mengikuti objek di layar. Membuat adegan film atau dentuman musik terasa begitu nyata, sama seperti ketajaman vokal Rossa yang meresap dalam setiap bait lagunya. Seolah berada langsung di panggung konser, menjadikan setiap penonton mampu merasakan pengalaman seakan menonton konser dari rumah.

Tidak hanya itu, Samsung Neo QLED 8K terbaru dapat mengatur settingan gambar sesuai dengan preferensi masing-masing pengguna, dan menyesuaikan dengan tipe tontonan yang ditonton, baik itu adalah genre movie, sport, maupun general. Ada juga kemampuan barunya yang lebih dapat menunjang kebutuhan berolahraga yang lebih optimal dengan Workout Tracker, workout lebih optimal dapat dilakukan hanya di depan Neo QLED 8K. Integrasi teknologi canggih dalam TV ini juga terhubung dengan SmartThings menciptakan rumah pintar yang sepenuhnya terkoneksi, terpantau, dan terkendalikan dengan mudah melalui device Anda hingga melalui visualisasi peta 3D rumah Anda, juga memantau konsumsi energi. Di sisi lain, Knox Matrix menjadi pelindung utama privasi digital Anda, memberikan lapisan keamanan berlapis dengan melindungi perangkat dari akses tidak sah, memblokir aplikasi berbahaya, dan mencegah serangan phishing.

Samsung Neo QLED 8K hadir dengan Infinity Air Design yang ramping dan elegan, menghilangkan batas visual dengan bezel ultra-tipis. Desain ini menjadi bukti bahwa Samsung TV mampu memadukan estetika dan performa tanpa kompromi.

Rasakan sendiri keajaiban TV teknologi masa depan melalui Samsung Neo QLED 8K. Samsung Neo QLED 8K sebuah mahakarya teknologi yang membawa semua momen dalam hidup menjadi lebih berwarna dan menakjubkan.