FASHION

1 Februari 2023

Debut Koleksi Louis Vuitton Baby Rilis Di Bulan Maret 2023


Debut Koleksi Louis Vuitton Baby Rilis Di Bulan Maret 2023

photo DOC. Louis Vuitton; text by Dexter

Kini bayi Anda bisa memakai atribut Louis Vuitton koleksinya sendiri. Yes! Untuk pertama kalinya, rumah mode raksasa Prancis tersebut akan meluncurkan koleksi yang diperuntukkan khusus bagi newborn. Disebutkan dalam rilisan pers, koleksinya siap dirilis bulan Maret 2023 mendatang.

Rancangan Louis Vuitton untuk newborn ini meliputi pakaian dengan rentang usia mencakup hingga 12 bulan, sepatu, aksesori seperti kaus kaki dan sarung tangan, serta ragam benda atraktif yang menampilkan keahlian craftsmanship rumah mode dalam cara elegan namun menggemaskan—sebab bagaimana pun juga kita berbicara tentang bayi, tentu saja desainnya harus menggemaskan.




Gagasan desain Louis Vuitton untuk koleksi newborn lahir dari berbagai elemen sejarah rumah modenya. Tersemat dalam setiap rancangan, pola monogram rumah mode diatur ulang dengan semangat kontemporer. Emblem bunga ikonis Louis Vuitton juga disulam secara 3D dalam deretan atribut berbahan kasmir, dan tampil sebagai perforasi pada sepatu bahan kulit gaya bot serta mary-jane. Warna putih, beige, abu-abu, dan rona pastel yang lembut mendominasi palet koleksinya.


Selain atribut busana dan aksesori, Louis Vuitton turut menawarkan rangkaian benda-benda yang bisa dijadikan persembahan istimewa kepada para keluarga baru. Di antaranya, set kaus kaki dan aksesori mungil lain bersimbolkan motif khas rumah mode, gelas bermaterialkan perak berukiran monogram, deretan mainan, boneka beruang Teddy Louis berbalut Jacquard yang tersenyum hangat, kantong perlengkapan mandi, case souvenir, hingga trunk yang didesain khusus.


Dunia anak-anak sebenarnya bukan sesuatu yang baru bagi Louis Vuitton. Masih ingat kampanye pertama almarhum Virgil Abloh sebagai direktur artistik lini koleksi laki-laki Louis Vuitton yang menyertakan figur balita? Belakangan ini, kampanye rumah mode seringkali berfokus pada tema-tema memori masa kecil. Jauh sebelum itu, Gaston Louis Vuitton—yang merupakan cucu dari sang pendiri rumah mode—telah memperkenalkan Toys (divisi mainan anak-anak) ke semesta Louis Vuitton lewat Salon de Jouets di butik Champs-Elysées pada 1930-an.