FASHION

24 Januari 2023

Melihat Lebih Dekat Upaya Rolex Mendukung Ekspedisi Organisasi Konservasi Mission Blue di Kepulauan Galápagos


PHOTOGRAPHY BY Rolex

Melihat Lebih Dekat Upaya Rolex Mendukung Ekspedisi Organisasi Konservasi Mission Blue di Kepulauan Galápagos

Rolex

Pada tahun 2010, Kepulauan Galápagos terpilih menjadi Mission Blue Hope Spot pertama ahli biologi kelautan asal Amerika Serikat, Sylvia Earle. Tempat dengan keanekaragaman hayati melimpah ini dapat menunjukkan bagaimana kerusakan manusia di lautan dapat dipulihkan. Kini, sebuah ekspedisi terobosan, yang dipimpin oleh Earle, menambah bukti yang berkembang tentang perlunya peningkatan perlindungan laut. 



Sylvia Earle, pendiri Mission Blue dan salah seorang Rolex Testimonee.


Usahanya tidak datang pada waktu yang lebih kritis. Meski Ekuador telah membangun Cagar Alam Laut Galápagos pada tahun 1998–area yang mencakup 133.000 km2 perairan pulau tersebut–diperlukan lebih banyak upaya untuk memastikan Galápagos akan digunakan secara berkelanjutan selama bertahun-tahun yang akan datang oleh para penduduk, turis, dan nelayan.

 

Kini di tahun 2022, hampir 25 tahun setelah pembentukan Cagar Laut Galápagos, tibalah saatnya untuk menilai dampak dari perlindungan ini. Sylvia Earle, yang juga merupakan seorang Rolex Testimonee sejak 1982, bergabung dengan tim ilmuwan multi-lembaga dalam sebuah program ekspedisi selama dua minggu untuk melintasi Hope Spot. Tujuan penelitian mereka yang luas menghasilkan penilaian yang komprehensif terhadap ekosistem laut di wilayah tersebut, mengidentifikasi tantangan dan peluang untuk upaya konservasi di masa depan.


Iguana laut Galápagos.


Hiu Galápagos.



Penyu Galápagos.

 

Selama hampir satu abad, Rolex telah mendukung sederetan penjelajah pionir yang mendorong batas-batas usaha manusia. Tujuan utama label penunjuk waktu asal Swiss ini telah beralih dari memperjuangkan eksplorasi demi penemuan menjadi upaya melindungi planet, berkomitmen secara jangka panjang untuk mendukung individu dan organisasi yang mempergunakan sains untuk memahami dan menyusun solusi akan tantangan lingkungan saat ini.

 

Mission Blue dan Rolex, melalui prakarsa Perpetual Planet-nya, telah berbagi komitmen untuk melindungi planet ini. Sejak tahun 2014, keduanya telah bermitra dalam upaya untuk mengeksplorasi, memulihkan, dan melindungi lautan di dunia. Mission Blue sendiri telah mendirikan lebih dari 145 Hope Spot, memberikan visibilitas internasional kepada komunitas lokal yang mengkampanyekan perlindungan hukum atas wilayah lautan yang penting secara ekologis–yang dianggap penting untuk pelestarian spesies atau tempat, di mana orang bergantung pada lingkungan laut yang sehat untuk bertahan hidup.


Hiu paus Galápagos.


 

Sylvia Earle dan Salome Buglass di dalam submersible DeepSea.