FASHION

1 Desember 2023

Pharrell Williams Unjuk Kebolehan di Hong Kong Lewat Koleksi Pre-Fall 2024 Louis Vuitton


PHOTOGRAPHY BY LOUIS VUITTON

Pharrell Williams Unjuk Kebolehan di Hong Kong Lewat Koleksi Pre-Fall 2024 Louis Vuitton

LOUIS VUITTON

Presentasi koleksi pre-fall kerap dinanti oleh banyak pengamat mode. Bukan apa, destinasi eksotis yang membuka cakrawala kerap menjadi pilihan sejumlah desainer untuk melatari presentasi koleksi transisi mereka, tak terkecuali rumah mode Louis Vuitton. Khusus untuk meluncurkan koleksi pre-fall pertamanya sejak menjabat sebagai Direktur Kreatif Louis Vuitton, Pharrell Williams, pun memilih Hong Kong. Pilihan ini diambil tepat saat kota ini mulai bangkit dari tidurnya pasca-pandemi, dan kembali membuka perbatasannya awal tahun ini setelah hampir tiga tahun ditutup.


Dipresentasikan di bawah sinar rembulan dan konstelasi langit malam, presentasi koleksi laki-laki pre-fall Louis Vuitton 2024 digelar di sepanjang Avenue of Stars di Pelabuhan Victoria. Di sepanjang tepi laut Tsim Sha Tsui yang indah, kawasan pejalan kaki sepanjang 440 meter ini didirikan pada tahun 1982 dan dibuka kembali pada tahun 2004 sebagai monumen bagi para bintang industri film Hong Kong. Pelabuhan Victoria sendiri dikenal sebagai pusat pertukaran budaya, dan telah menyambut para pelaut dari seluruh dunia sejak abad ke-15. 






Perairan menjadi tema besar yang selalu melandasi koleksi-koleksi Pharrell Williams, yang mana lahir dan dibesarkan di Virginia Beach. Terinspirasi oleh momen berlibur di Hawaii serta sosok pengusaha Hong Kong yang melakukan perjalanan antara kedua destinasi tersebut, deretan busana yang dapat dikenakan di boardroom maupun di pantai pun dipersembahkan sang desainer. 






Teknik tailoring yang mengaksentuasi bagian pinggang dan bahu masih dijagokan Williams lewat koleksi ini, sementara seragam pelaut dirancang ulang menjadi setelan double-breasted dan celana panjang berpinggang tinggi yang berhiaskan mutiara dan motif garis. Tak hanya itu saja, topi kecil ala pelaut yang melengkapi sejumlah tampilan turut dihadirkan untuk menonjolkan pengaruh nautical dalam koleksi tersebut. Lain lagi halnya dengan deretan jaket bomber berkerah nautical yang hadir ditemani tas anyaman dari rafia; termasuk tas Keepall yang dijahit tangan dan berhias kulit kerang, serta tas Speedy yang dihiasi mutiara.






Di departemen aksesori, sepatu slip-on LV Space Lander diperkenalkan dalam balutan materi suede dan denim. Selain itu, sepatu LV Cobra dengan cetakan 3D berbahan mesh mendemonstrasikan teknik pengerjaan sepatu khusus yang dikembangkan secara eksklusif untuk Louis Vuitton.