13 Januari 2026
Koleksi Busana Perempuan dan Laki-Laki Prada untuk Musim Semi/Panas 2026 Bebaskan Para Pemakainya dari Belenggu Budaya Kontemporer
PHOTOGRAPHY BY PRADA
Memasuki musim semi/panas 206, Prada kembali mempersembahkan koleksi terbarunya untuk perempuan dan laki-laki. Mengusung komposisi tubuh sebagai tema besar untuk koleksi perempuannya, koleksi rancangan Miuccia Prada dan Raf Simons kali ini menjadi sebuah respons terhadap kelebihan muatan budaya kontemporer—sebuah proses penyuntingan, penyaringan melalui pakaian.
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
Musim ini, alih-alih membatasi dan mengekang, potongan-potongan busana dibebaskan dari hierarki yang tampaknya melekat, dikontraskan melalui permainan siluet yang longgar. Pakaian dibentuk secara tidak konvensional dan tidak mencetak lekuk tubuh, di mana struktur diminimalkan. Terasa ringan, mengikuti bentuk tubuh. Terdapat pertimbangan ulang radikal terhadap sifat-sifat mendasar pakaian—rok menggantung dari bahu, sementara bra memiliki bentuk tanpa struktur, tidak memeluk tubuh dan dipadankan dengan potongan sweter dan suspender skirt.
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
Potongan busana bergaya utilitarian bak seragam menempati posisi yang sama krusialnya dengan jajaran gaun malam, dipadukan secara tidak lazim dan menyuarakan gagasan tentang feminitas khas Prada yang dikomposisi ulang untuk menginterpretasikan keanggunan baru. Perpaduan materi pada rok—renda, nilon, dan sutra—yang kemudian diikat di pinggang dengan seuntai pita menjadi medium perwujudan laian Prada menyoal sensualitas nan rileks.
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
Untuk koleksi busana laki-lakinya, Miuccia Prada menginginkan perubahan suasana, kebalikan dari segala agresi, kekuatan, dan keburukan yang kini tengah mendominasi dunia. Raf Simons pun menuangkan keinginannya mengkreasikan sesuatu yang menenangkan, positif, dan seimbang. Keduanya pun membuka koleksi busana laki-laki mereka dengan kemeja putih kaku yang sebagian dimasukkan ke dalam celana bloomers. Beragam potong pakaian khas Prada yang sudah familiar pun kembali hadir dan kembali dipadu-padankan— jas hujan ringan, celana panjang, tracksuit retro, mantel kulit, dan sweater—dengan cara yang bebas dan spontan.
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
Gagasan berbusana baru mencakup sweter berkerah perahu dan smocks, ditambah kemeja bak seragam bergaya utilitarian yang dipanjangkan hingga sepanjang tunik. Deretan atasan berhiaskan motif psychedelic turut hadir untuk menyuarakan nuansa musim panas dan kultur para hippie. Tak hanya itu saja, detail jerumbai pada keliman kemeja musim panas terinspirasi oleh detail furnitur outdoor yang kerap menjadi tempat bersantai kala berlibur. Kaya permainan warna-warni berani yang tak malu-malu bersanding dengan rona warna netral, koleksi Prada kali ini dipersiapkan untuk membebaskan para pemakainya dari belenggu norma yang ada.















































