FASHION

29 Mei 2023

Weddingku Menggelar pameran Wedding Fair 2023 dengan tema Internasional dan Gaya Tradisi Indonesia


Weddingku Menggelar pameran Wedding Fair 2023 dengan tema Internasional dan Gaya Tradisi Indonesia

Selain hari lahir dan kematian, pernikahan adalah salah satu momen penting dan bersejarah dalam hidup manusia. Saking pentingnya peristiwa ini, rasanya tak ada orang yang ingin melewatkan hari pernikahannya tanpa meninggalkan kesan terbaik yang layak dikenang seumur hidup. Seluruh daya dan upaya akan dilakukan demi kelancaran pesta pernikahan nan istimewa. Namun meski dua sejoli sudah sepakat untuk menikah, bukan berarti persiapan pernikahan akan jadi sangat mudah. Mulai dari memilih lokasi, menentukan tema dekorasi, mengurasi menu makanan, sampai urusan baju pengantin dan perihal dokumentasi fotografi yang terbilang penting. Mengurus pernikahan seolah bak ujian tahap awal yang melatih kesiapan pasangan calon pengantin sebelum sah menjadi suami istri.


Maka itu, perhelatan sebuah wedding fair menjadi sedemikian penting untuk membantu calon pengantin dalam menata segala sesuatunya agar pesta pernikahan berjalan lancar sekaligus sukses menebar kebahagiaan bagi pengantin dan siapa pun yang hadir.


Weddingku sebagai platform digital dunia pernikahan di Indonesia berkolaborasi dengan Detik Network menyajikan EMWF 2023 - Enchanted Moments an exquisite Wedding Fair (EMWF), sebuah pagelaran wedding fair dengan tema internasional dan gaya tradisi Indonesia terlengkap. Wedding fair ini akan diselenggarakan pada tanggal
26 - 28 Mei 2023 bertempat di The St. Regis Jakarta.



Di wedding fair EMWF 2023 ini, Weddingku akan menyuguhkan aktifitas terlengkap bagi seluruh calon pengantin dan anggota keluarga yang sedang merencanakan pernikahan atau merencanakan acara sosial lainnya. Berbagai terobosan dan inovasi dihadirkan di EMWF 2023 ini. Terdapat lebih dari 80 vendor pernikahan terkurasi dengan tema internasional dan gaya tradisi Indonesia yang dihadirkan secara terpisah di dua ballroom The St. Regis Jakarta. Tema pernikahan internasional dipamerkan di Astor Ballroom dan gaya tradisi Indonesia digelar di Caroline Astor Ballroom.



Selain itu ada lebih dari 10 instalasi dekor inspiratif yang dihadirkan EMWF 2023 yang memanjakan indera visual para pengunjung dengan sajian instalasi inspiratif dari para dekorator ternama di Indonesia. Untuk ballroom tema internasional hadir berbagai instalasi menarik kolaborasi dari Stupa Caspea, Lotus Design dan Steve Decor yang telah dipandu
dengan tema dan tren gaya dari wedding stylist ternama Behind the Vows. Sedangkan untuk tema gaya tradisi Indonesia, EMWF 2023 akan menyajikan area-area dekorasi cantik dari para dekorator ternama nusantara mulai dari Ebi Moekti, Rumah Kampung, Des Iskandar, Aryagati Decoration, Gaia Nata, Watie Iskandar dan Suryo Decor.


Weddingku Enchanted Moments an exquisite Wedding Fair memahami bagaimana era modern ini hampir semua perencanaan resepsi pernikahan selalu bersifat personal dan custom. Untuk itu Weddingku mengajak Behind the Vows selaku wedding stylist ternama dan berpengalaman di dunia calon pengantin generasi millenial dan generasi Z untuk menyelenggarakan berbagai aktifitas kelas Wedding & Art DIY Class yang dapat diikuti para calon pengantin yang ingin menambah ilmu dan keterampilan mereka.



Kita tentu setuju bahwa semua persiapan pernikahan tidak akan pernah lepas dari persiapan kuliner untuk para seluruh tamu undangan. Di wedding fair ini, terdapat pula pameran dari para vendor Five Star F&B Experiences. Pihak The St. Regis Jakarta menyajikan demo food and beverages untuk para pengunjung yang datang dan mengunjungi booth hotel.







Selain itu juga ditampilkan koleksi gaun pengantin dan koleksi jas terbaru dalam rangkaian acara fashion show dari desainer-desainer ternama Indonesia, mulai dari Yefta Gunawan, Soko Wiyanto, Agus Lim, Red Berry, Etiquette White, SAS Design, The Ivy Atelier dan Christie Basil. Para desainer menampilkan koleksi busana pernikahan berupa gaun pengantin atau gaun malam dan koleksi jas dari tren terbaru yang menjadi inspirasi terkini perihal tren pernikahan tema internasional dan gaya tradisi Indonesia.


photography doc. Weddingku & Terralogical