CULTURE

5 April 2024

Agenda Nonton Film & Serial TV Baru Di Bulan April 2024


Agenda Nonton Film & Serial TV Baru Di Bulan April 2024

Memasuki bulan April seeret judul film dan serial tv menyambut Anda. Editor kami telah mengkurasi berbagai macam genre film, mulai dari action, thriller, horor, sports, misteri, romansa, hingga drama. Bersiaplah untuk pergi ke bioskop terdekat atau set saluran streaming favorit Anda! 

Ripley


Premier:  4 April

Kategori:  Serial 

Nonton Di: Netflix

Anda ingat The Talented Mr. Ripley? Mr. Ripley kembali lagi ke layar kaca. Kali ini Andrew Scott hadir menampilkan karakter sang penipu ulung yang penuh intrik! Serial Ripley dilatari periode tahun 1960-an di New York dan Italia. Perjalanan Ripley dimulai usai ia disewa oleh seorang milyader kaya untuk membujuk putranya, Dickie Greenleaf (diperankan oleh Johnny Flynn), pulang ke rumah. (Tak jauh berbeda dari film orisinalnya yang rilis di tahun 1999. Ia mulai terlibat dalam kehidupan Dickie yang santai, namun kompleks; sembari menyusun rencana jahat memanfaatkan keluarga Greenleaf hingga terjerumus skema pembunuhan dalam perjalanan yang gelap dan berbahaya.

Chief Detective 1958


Premier: 19 April 2024

Kategori: Serial

Nonton di: Disney+ Hotstar

Tidak lengkap rasanya membicarakan serial TV tanpa K-drama. Yang terbaru adalah rebooth serial drama populer Chief Inspector pada era 1970-an dan 1980-an: Chief Detective 1958. Narasi kisahnya terpusat pada seorang detektif pembunuhan bernama Park Yeong-han (diperankan oleh Lee Je-hoon). Mengambil latar waktu 10 tahun mundur dari drama adaptasinya, alur cerita Chief Detective digarap segar dengan menghadirkan dua karakter detektif pemberontak. Park Yeong-han memiliki rekan bernama Kim Sang-sun (diperankan oleh Lee Dong-hwi) yang telah berulang kali menentang pemerintah militer negaranya. Setelah terjebak dalam tugas mengusir para tunawisma di jalanan Ibu Kota, Yeong-han dan Sang-sun terlibat penyelidikan kasus pembunuhan yang didalangi oknum berbahaya. Serial yang sangat dinantikan ini akan dikemas dalam 12 episode.

Civil War


Premier:  26 April 2024

Kategori: Film

Nonton di: XXI, CGV, dan bioskop-bioskop di Indonesia

Civil War besutan Alex Garland telah ramai dibicarakan sejak awal 2024. Kisahnya mengikuti sekelompok jurnalis yang melakukan perjalanan melintasi Amerika Serikat untuk menelusuri kondisi masyarakat di berbagai negara bagian usai pecahnya Perang Saudara antara pemerintah dan kelompok separatis Western Forces. Para jurnalis berjuang untuk bertahan hidup di bawah pemerintahan diktator dalam sebuah dystopia. Nasib masa depan Amerika Serikat yang berada di ujung tanduk. Tim jurnalis yang bertugas di militer berpacu dengan waktu untuk mencapai Ibu Kota sebelum pemberontak menyerbu Gedung Putih. Deretan pemeran yang terlibat menampilkan nama-nama besar: Kirsten Dunst, Wagner Moura, Stephen McKinley, Nick Offerman, dan Jefferson White.

Siksa Kubur


Premier: 11 April 2024

Kategori: Film

Nonton Di: XXI, CGV, dan bioskop-bioskop di Indonesia

Joko Anwar menghibur para penikmat film Indonesia di Hari Raya dengan menyoroti dimensi di luar kehidupan. Apa yang terjadi setelah manusia mati? Bertajuk Siksa Kubur, plotnya menggambarkan kondisi alam kubur di mana seseorang dimintakan pertanggungjawaban atas segala perbuatannya semasa hidup di dunia. Karakter Sita yang tidak percaya agama hadir sebagai pusat cerita, di mana penonton diajak ke dalam penyelidikan membuktikan bahwa siksa kubur tidak nyata dan agama hanya omong kosong belaka dengan mengikuti manusia paling berdosa ke liang kuburnya. Film ini akan menjadi film ke-10 karya yang ditulis dan disutradarai oleh Joko Anwar. Dikemas secara interaktif, film ini juga membahas berbagai isu yang sedang dihadapi oleh masyarakat zaman sekarang. Faradina Mufti menjelmakan Sita. Reza Rahadian, Fachri Albar, Happy Salma dan Widuri Puteri mengawal jalan cerita.

Dua Hati Biru


Premier: 17 April 2024

Kategori: Film

Nonton di: XXI, CGV, dan bioskop-bioskop di Indonesia

Dua Hati Biru melanjutkan kisah film Dua Garis Biru, di mana ceritanya terhenti di kala Dara melanjutkan pendidikan di Korea setelah melahirkan Adam, anaknya bersama Bima. Kini Dara telah pulang ke Tanah Air dan menjalani lika-liku kehidupan rumah tangga, sebagai orangtua muda, bersama Bima. Adam telah berusia hampir 5 tahun. Ketegangan rumah tangga mulai muncul, terutama karena perbedaan pandangan dalam merawat anak secara mandiri serta tuntutan keluarga besar. Angga Yunanda akan kembali memerankan Bima, sementara Aisha Nurra Datau menggantikan Adhisty Zara sebagai Dara.

Parasyte: The Grey


Premier:  5 April 2024

Kategori: Serial

Nonton di: Netflix

Parasyte: The Grey merupakan film action-horror yang menceritakan tentang migrasi alien ke Bumi dengan menginfeksi tubuh manusia untuk bertahan hidup. Jung Soo-in (diperankan oleh Jeon So-nee) adalah salah satu kasus spesial di antara para korban parasit. Saat terjangkit, sang parasit gagal mengambil alih otak Soo-in sehingga ia harus hidup dalam dualisme identitas dan menghadapi berbagai kejadian aneh. Tantangannya, jika Soo-in terpisah dari parasitnya yang bernama Heidi, maka keduanya akan mati. Konflik kian bertambah tatkala agen khusus Korea Selatan berusaha menyapu bersih manusia yang terinfeksi parasit.

Blood Free


Premier:  10 April 2024

Kategori: Serial 

Nonton di: Disney+ Hotstar

Blood Free menggambarkan kondisi masa depan di mana manusia mulai mengonsumsi daging dari hasil rekayasa genetika. Dikemas nuansa thriller, plot drama korea ini berfokus pada konflik internal sebuah perusahaan besar yang memproduksi daging artifisial. CEO Yoon Ja-Yoo (diperankan oleh Joo Ji Hoon) adalah tokoh sentral, bersama dengan Woo Chae Woon (diperankan oleh Ju Ji Hoon) yang menjadi pengawal pribadinya. Kedua karakter tersebut terlibat dalam situasi misterius yang melibatkan insiden berbahaya serta berujung pada kematian. Serial ini ditulis oleh Lee Soo Yeon dan dibintangi oleh Han Hyo Joo sebagai salah satu pemeran utama. Blood Free menjanjikan plot yang intens dan penuh intrik tentang masa depan teknologi pangan.

Escape from Germany


Premier: 11 April 2024

Kategori: Film

Nonton di: XXI, CGV, dan bioskop-bioskop di Indonesia

Film Escape From Germany adalah adaptasi peristiwa nyata dari buku catatan harian para misionaris berlatar tahun 1939 pada Perang Dunia II yan. Cerita ini membawa penonton untuk menyelisik peristiwa pertempuran mengerikan yang terjadi ketika tentara Hitler memutuskan untuk menutup semua perbatasan, sementara puluhan misionaris Amerika tengah bertugas melayani gereja di Jerman. Upaya penyelamatan dan pelarian para misionaris dari Nazi Jerman ini merupakan salah satu peristiwa paling dramatis yang terjadi dalam sejarah gereja modern.

Challengers


Premier:  26 April 2024

Kategori:  Film

Nonton di: XXI, CGV, dan bioskop-bioskop di Indonesia

Setelah penampilannya yang memukau dalam film Dune pada bulan Maret, Zendaya kembali sebagai bintang utama. Kali ini, ia bermain drama romantis dunia olahraga. Film ini mengisahkan petenis Tashi Duncan (diperankan oleh Zendaya) yang beralih menjadi pelatih setelah pensiun oleh karena cedera. Tashi tidak pernah meminta maaf atas gaya permainannya yang agresif, baik di dalam maupun di luar lapangan. Ia menikah dengan Art Donaldson (diperankan oleh Mike Faist), seorang juara Grand Slam yang sedang mengalami penurunan prestasi. Untuk membantu Art kembali ke puncak, Tashi mendaftarkan Art untuk berkompetisi di turnamen Challenger di mana Art harus berhadapan dengan Patrick (diperankan oleh Josh O'Connor), mantan sahabatnya yang juga mantan kekasih Tashi. Dalam persaingan sengit dan kisah cinta yang rumit, ketiga pemain tenis ini harus menghadapi masa lalu dan realitas masa kini, serta menentukan prioritas yang sebenarnya dalam hidup mereka.