CULTURE

24 April 2025

Ragam Hiburan Suguhan Marina Bay Sands yang Menyemarakkan Pelesiran di Singapura


Ragam Hiburan Suguhan Marina Bay Sands yang Menyemarakkan Pelesiran di Singapura

Liam Head (Fiyero), Courtney Monsma (Glinda) and Jennifer Vuletic (Madame Morrible) Photos by Justin Griffiths (DOC. Marina Bay Sands)

Ada banyak faktor mengapa Marina Bay Sands dipandang sebagai salah satu ikon negara Singapura. Selain arsitektur bangunan karya Moshe Safdie yang impresif mengonstruksi ilusi kapal terapung di atas tiga pilar raksasa, deretan ragam rupa merek internasional yang menyemarakkan kompleks resornya turut menyuguhkan kepuasan gaya hidup. Tak hanya itu, di sini juga merupakan rumah bagi berbagai pagelaran internasional yang menyuguhkan pengalaman hiburan kelas dunia.

Saat lawatan kami di awal bulan April ini, kawasan hiburan Marina Bay Sands ramai dikunjungi oleh para penggemar drama musikal Wicked. Pasalnya, pertunjukan global teater Wicked yang tengah menjalankan rangkaian tur dunia, singgah dan menghidupkan panggung Sands Theatre. Pagelaran yang dihelat hampir setiap hari—selama 19 Maret hingga 27 April 2025—itu kabarnya tak pernah sepi penonton. Kami pun cukup beruntung mendapat kesempatan menonton langsung pementasannya. Konon, pemesanan tiketnya diburu selayaknya koleksi edisi terbatas rumah mode papan atas.

photography by Justin Griffiths/Base Entertainment Asia/Marina Bay Sands.

Perihal tersebut sesungguhnya tak terasa berlebihan, terutama setelah menyaksikan bagaimana pementasan ini berhasil mempertahankan elemen kemegahan produksi orisinal teaternya di Broadway. Aura kebahagiaan tampak menyelimuti setiap penonton. Saat keluar auditorium, senyum mereka kian melebar dengan rupa-rupa instalasi manifestasi pesona magis Emerald City yang mewarnai foyer. Gempita Wicked tidak berhenti di Sands Theatre. Tatkala bersantap di restoran khas New York, Black Tap Craft Burgers & Beer, kami menemukan dua milkshake berukuran superbesar dalam kemasan atraktif dengan sentuhan visual yang mencerminkan persona Elphaba dan Glinda. Menunya diberi tajuk For Good CrazyShake dan Something Bad CrazyShake, suatu pilihan dessert yang manis usai menyantap burger favorit kala makan siang.

CrazyShakes bertema Wicked di Black Tap Craft Burgers & Beer.

Wicked bukan satu-satunya pemeriah agenda kami di Singapura. Kehadiran desainer mode kenamaan Belanda, Iris van Herpen, lewat pameran tunggalnya di ArtScience Museum mencuatkan daya tarik tersendiri. Bertajuk Iris van Herpen: Sculpting the Senses, pameran itu menampilkan lebih dari 140 karya—meliputi busana couture, aksesori, dan rangkaian atribut mode mahakarya sang desainer—dalam sebuah tata ruang berkonsep sensoris yang imersif.  Menjelajahinya seolah-olah membuka gerbang menuju pusaran imajinasi Iris van Herpen manakala ia menerjemahkan gagasan mendefinisikan kembali batasan-batasan konvensional dunia mode.

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Iris van Herpen: Sculpting the Senses

Pamit dari semesta avant-garde Iris van Herpen, kami meluangkan waktu mampir ke Mirror Mirror Journey Into the Mind (berlangsung 8 Maret - 16 Juli 2025). Sebuah ekshibisi yang mengajak pengunjungnya menelaah kedalaman otak manusia dengan melibatkan seperangkat aktivitas interaktif dipadu aplikasi teknologi mutakhir.

Mirror Mirror Journey Into the Mind 

Mirror Mirror Journey Into the Mind 

Setelah gairah seni terpenuhi, kami melanjutkan bersantai sekaligus mengisi energi kembali. Jajaran restoran di Marina Bay Sands menawarkan beragam cita rasa internasional dari berbagai negara dunia, Melayu, Tiongkok, Jepang, Italia, Eropa, Prancis, hingga Mediterania; silakan pilih sendiri sesuai selera Anda. Hari itu, kami menjajal bersantap dalam budaya autentik Yunani di Estiatorio Milos. Mulai melayani tamu sejak Juli 2024 silam, Milos menawarkan pengalaman makan fine dining dalam kebersamaan. Menggunakan bahan-bahan yang diimpor langsung dari Yunani, konten menu istimewa Milos meliputi hidangan pembuka Milos special (zucchini dan terong goreng dipadu saus tzatziki serta potongan keju Saganaki Kefalograviera), tomatto saladgrilled Mediterranean Octopus dengan gurita impor dari Limnos island, Astakomakaronada yang menyajikan lobster kukus dengan pasta linguine ala Athena dilumuri campuran gurih sup lobster dan saus tomat asli. Porsi tiap menu cukup besar, sehingga memungkinkan disantap dua hingga tiga orang.





Hari masih panjang manakala kami selesai bersantap. Malah kehidupan malam Singapura seakan-akan baru dimulai. Pada bulan itu, Marquee—yang sedang merayakan hari jadinya—mengentakkan lantai dansa lebih dahsyat dengan menghadirkan penampilan istimewa sederet disjoki internasional, di antaranya Dimitri Vegas dan Steve Aoki. Para pengunjung bersorak, dan tak berhenti berdansa sepanjang malam tersihir suasana energik di bawah alunan melodi electronica. Atmosfer gemerlap ini sesungguhnya bukan momen sesaat. Kapan pun pengunjung membutuhkan suntikan adrenalin, Marquee siap menyambut di lantai dansa yang 'meledak-ledak'.

photo DOC. Marquee/Marina Bay Sands.

Adakala kita mendamba bersantai dalam suasana lounge yang chill, di mana Anda dan sahabat masih bisa mengobrol lugas meski musik berkumandang. Pada suatu waktu, kami memutuskan mencari penghiburan di Koma. Restoran dan bar yang menginterpretasi kekayaan rasa khas Jepang itu belum lama ini memperkenalkan sebuah pengalaman lounge baru. 8 resep classic cocktail diramu dengan pengembangan bahan untuk menyuguhkan rasa distingtif yang segar.

photo DOC. Koma/Marina Bay Sands.

Di tengah gegap-gempita yang menyalakan pamor Marina Bay Sands, atmosfer nyaman setiap pengunjung tak luput dari prioritas utama resor. Demi memaksimalkan pengalaman bersantai, renovasi properti hotelnya telah menuju fase akhir. Salah dua fasilitas menginap teranyar yang telah rampung dan siap menerima tamu, yaitu unit Paiza Signature Suites dengan fasilitas entertainment spektakuler meliputi rupa-rupa board games, meja foosball, dan perlengkapan karaoke; serta Sands Family Suites yang ramah keluarga dilengkapi kamar terpisah khusus anak-anak berfasilitas ranjang susun, konsol Nintendo Switch, rak penuh buku cerita dan program aktivitas terkurasi.

Paiza Signature Suites (photo DOC. Marina Bay Sands)

Para tamu yang menginap di Family Suites juga dapat menikmati fasilitas The Play Den, di mana anak-anak dapat mengikuti berbagai kegiatan edukatif yang dikurasi sesuai usia. Dengan begitu, seluruh anggota dapat memiliki momen pribadi untuk relaksasi sesuai hobi—baik itu berbelanja, bersantap, menikmati pertunjukan teater kelas Broadway, ekshibisi masif mode dan teknologi, ataupun penampilan musisi internasional.