CULTURE

3 Desember 2024

Bersama Yuni Jie dan Davy Linggar, Toto Luncurkan Koleksi ‘Lavatory’ yang Sarat Karakter Indonesia


Bersama Yuni Jie dan Davy Linggar, Toto Luncurkan Koleksi ‘Lavatory’ yang Sarat Karakter Indonesia

photo DOC. ELLE Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

photography by Davy Linggar for Toto Indonesia

Siapa sangka fasilitas sanitasi bisa menjadi instalasi estetis? Kami menyaksikannya lewat perhelatan bertajuk Toto in Color yang bertempat di rooftop showroom Toto pada 28 November 2024. Di sana, sang merek sanitasi ternama mempresentasikan rangkaian warna teranyar koleksinya dalam gubahan kreatif sebuah taman imajiner. Mulai dari deretan wastafel rona biru yang dirangkai membentuk alur ombak pada dinding; wastafel rona kuning disusun selayaknya cerobong asap; hingga wastafel rona hijau yang digubah serupa pohon.

Dalam menciptakan rupa taman imajinernya, Toto menggandeng sang kolaborator lama, desainer interior Yuni Jie. “Tantangan besar dalam kolaborasi kali ini adalah menciptakan perlengkapan sanitasi dalam ‘wajah’ timeless yang berbeda. Saya pikir, permainan warna adalah jawabannya. Tetapi bagaimana menemukan warna-warna yang mampu harmonis dengan kebutuhan tiap desain interior hunian? Saya kemudian mengambil inspirasi dari kekayaan alam Indonesia,” ujar Yuni ketika kami berjumpa di acara peluncuran.

photo DOC. Toto

Rangkaian warna koleksi teranyar Toto tersebut diberi tajuk Lavatory. “Inspirasi pilihan warnanya sendiri kami ambil dari elemen alam di Indonesia. Biru menggambarkan Indonesia sebagai negara maritim; kuning yang terilhami rona kunyit; atau merah yang diambil dari rona kembang sepatu, tetapi instalasinya sendiri saya buat menggabungkan shower putih dan aksesori hitam yang merepresentasikan kekayaan gunung merapi di negara kita,” ungkap Yuni. Keasi warna-warna Lavatory diharapkan menjadi angin segar bagi para pelanggan Toto. Sang merek santisasi sekaligus memperkuat bahwasanya desain sanitasi dapat memiliki nilai fungsional, selaras teknologi, dan estetika yang seimbang.

photo DOC. Toto

Instalasi karya koleksi warna Lavatory turut diabadikan dalam sebuah rangkaian fotografi bertema surealis. Toto menggandeng fotografer Davy Linggar untuk menciptakan potret eksklusif yang dicetak dalam bentuk kalender tahun 2025 edisi tebatas, yang akan turut dibagikan secara eksklusif kepada para pelanggan.