LIFE

8 Januari 2026

Jisoo Mengungkap Sisi Diri Terdalam Di Balik Kiprah Panggung dan Keseharian Sederhana


PHOTOGRAPHY BY An Sang Mi

Jisoo Mengungkap Sisi Diri Terdalam Di Balik Kiprah Panggung dan Keseharian Sederhana

features editor Jeon Hye Jin; fashion editor Lee Ha Yan; styling Choi Ja Young; fashion Dior; hair styling Lee Hye Young; makeup Lee Na Kyeum; nails Park Eun Kyung set styling Kwondo Hyung (Ondoh)

“Saya akan selalu ada untuk Anda, jadi jangan pernah goyah bahkan oleh hembusan angin dingin sekalipun. Apapun keadaannya, atasilah dengan baik.” Jisoo mencoba mengungkap pribadinya lebih lugas di musim dingin yang menjadi musim favoritnya.

Musim dingin akhirnya tiba! Ini musim favorit Anda kan?

“Karena kesibukan yang luar biasa, saya sendiri tidak menyadari kalau sekarang sudah bulan Desember. Di musim dingin ini saya akan berusaha untuk tetap hangat. Ya, saya suka sekali musim dingin dan tidak bisa melewatkan pesona salju. Jadi saya ingin berada di rumah, berlapis selimut hangat, dan menonton salju turun. Bahkan waktu masih kecil, saya merasa iri melihat karakter-karakter animasi yang menghangatkan diri di rumah sambil bersantai mengupas jeruk. Karena itu saya pun akan mengupas banyak jeruk.”

Kali ini kami memotret Anda menggunakan latar lanskap seperti lukisan. Bagi Anda sendiri, karya seni seperti apa yang biasanya Anda suka?

“Saya rasa preferensi saya terbagi berdasarkan harmoni warna. Saya cenderung lebih tertarik pada warna-warna lembut dan menenangkan ketimbang warna yang terlalu mencolok. Saya juga suka lukisan-lukisan lucu seperti kartun, dan saya juga menyukai lukisan-lukisan bunga.”

Di tahun yang baru ini, bagaimana Anda mengenang tahun 2025 lewat visualisasi seolah karya seni?

“Tahun 2025 dipenuhi begitu banyak peristiwa. Menurut saya, lebih banyak momentum pribadi yang terjadi ketimbang peristiwa profesional. Sesederhana saat saya baru menyelesaikan tur (BLACKPINK) dan terbang dengan penerbangan malam. Karena tidak bisa tidur, saya mengamati bintang-bintang dan menyaksikan hujan meteor yang besar. Bintang-bintangnya begitu besar dan terang. Mereka lewat begitu cepat—rasanya seolah saya berada di langit bersama mereka. Kalau Anda terbang dengan penerbangan malam, cobalah melihat ke langit. Anda akan melihat begitu banyak bintang.”

fashion Dior.

Tur dunia DEADLINE sedang berlangsung. Hal apa yang paling berkesan dan paling Anda ingat dari tur sejauh ini?

“Saya suka sekali momen ketika semua BLINK menyalakan senter smartphone mereka dan bergerak bersama-sama di saat kami menyanyikan lagu Stay. Momen itu adalah sesuatu yang terukir dalam kenangan saya untuk waktu lama. Dan kapanpun saya merasa sedih, saya pasti akan menemukan kekuatan yang saya butuhkan saat mengenang momen tersebut.”

Sekarang Anda sudah bisa dibilang sebagai seorang “veteran tur”. Apakah saat ini Anda sudah bisa mengatasi dan menikmati kejadian-kejadian tidak terduga di panggung?

“Anehnya, kami sudah terbiasa menghadapi kejadian-kejadian tidak terduga sejak kami masih berstatus rookie. Mungkin karena kami sudah bersama-sama dalam waktu yang lumayan lama, maka kami bisa paham apa yang sedang terjadi cukup dengan eye contact satu sama lain. Kami telah menghadapi begitu banyak kejadian tidak terduga, tapi saya yakin tidak banyak orang yang menyadarinya (tertawa).”

Setelah konser di Bangkok bulan Oktober silam, Anda mengunggah pernyataan di media sosial: “Merupakan suatu berkah dan kehormatan untuk berkesempatan tampil di kampung halaman Lisa sebanyak tiga kali” dan “Thailand terasa seperti rumah sekarang”. Apakah Anda masih merasakan antusiasme itu saat mengunjungi kampung halaman anggota BLACKPINK?

“Lisa datang ke Korea di usia yang sangat muda dan tumbuh besar dengan sangat baik. Mengetahui kecintaannya terhadap Korea membuat saya menjadi semakin tertarik pada Thailand. Setiap kali melakukan konser di Thailand, sebelum konser, Lisa selalu membawakan makanan dari restoran-restoran terbaik pilihannya, membelikan camilan, dan menceritakan topik-topik yang sedang trending di Thailand. Saya hanya bisa menikmati Thailand seutuhnya kalau bepergian bersama Lisa.”

fashion Dior.

Di tur kali ini pun Anda seolah menyatu seutuhnya dengan panggung dan atmosfer masing-masing kota dengan berbagai macam busana. Apakah ada busana yang paling berkesan untuk Anda? Momen di Stadium SoFi Los Angeles saat Anda menari mengenakan gaun Dior pink yang membutuhkan waktu 100 jam untuk dibuat sungguh sangat berkesan.

“Saya ingat sekali rasa girang dan tidak sabar yang saya rasakan sebelum bertemu dengan Creative Director Dior yang baru, Jonathan Anderson, dan busana yang menjadi karyanya. Saat saya mengenakan gaun tersebut, rasanya sungguh luar biasa.”

Khususnya, preview video dari dress fitting Jonathan Anderson untuk koleksi Dior SS26 yang terlihat seperti film layar lebar. Video itu menjadi topik perbincangan selama berhari-hari, karena seperti menonton putri-putri dalam sebuah kisah dongeng.

“Ide merilis video fitting sebagai teaser adalah hal yang baru dan menarik. Apalagi kami merekamnya bersama-sama. Tapi yang lucu adalah ketika harus merekam adegan yang sama berulang kali, di mana kami harus mengikat dan menanggalkan rok yang sama terus menerus secara berulang. Hal itu membuat kami tertawa dan bersenangsenang dalam proses rekamannya.”

Anda telah menempuh perjalanan panjang bersama Dior. Nilai-nilai apa yang melekat pada diri Anda selepas perjalanan tersebut?

“Menghabiskan waktu bersama Dior membantu saya menemukan gaya unik saya sendiri, sekaligus membantu saya menemukan rasa percaya diri. Saya menemukan aspek dalam diri yang saya tidak pernah tahu itu ada. Rasa takut dalam diri saya perlahan sirna. Pencapaian terbesar saya saat ini adalah bahwa kini saya bisa menikmati momen-momen seutuhnya tanpa rasa khawatir sedikit pun.”

Bicara tentang musik, baru-baru ini Anda merilis single Eyes Closed, duet bersama Zayn, mantan anggota boyband asal Inggris, One Direction. Duet ini adalah kombinasi tidak terduga yang mengejutkan banyak orang. Bagaimana awalnya ide ini bisa muncul?

“Ketika merekam lagu ini di Los Angeles sekitar bulan April 2025 silam, ada yang berkomentar, ‘Lagu ini akan keren kalau dibawakan duet dengan Zayn.’ Saya sontak tertawa, dan membayangkan itu hanya mimpi. Saya awalnya tidak menyangka ucapan itu akan menjadi kenyataan. Dengan partisipasi Zayn, lagu itu akhirnya terasa lengkap.”

fashion Dior.

Percakapan umum apa yang biasanya terjadi antara Anda dengan Zayn? Latar video musik Eyes Closed sangat mengesankan dan terasa seperti dunia nyata.

“Membayangkan kami berdua tiba-tiba harus syuting video musik membuat kami agak canggung dan kaku, tapi kami menjadi lebih rileks setelah berbicara tentang musik. Setelah mulai syuting, kami mulai bernyanyi dan bersenang-senang bersama, dan perlahan semuanya mulai terasa semakin nyaman.”

Lirik lagunya berbicara tentang cinta yang lebih dewasa, dengan lirik seperti “We should fall in love with our eyes closed.” Anda telah mengeksplorasi berbagai bentuk dan gaya percintaan dalam lagu-lagu solo terbaru. Apakah Anda tertarik dengan topik ini? Ada begitu banyak wujud cinta yang berbeda di dunia ini yang bisa diangkat.

“Karena begitu banyak emosi manusia yang terhubung dengan cinta, saya rasa wajar saja untuk menceritakan berbagai aspek cinta. Ketika saya merasa depresi, marah, atau terpuruk, saya menganggapnya sebagai bentuk lain dari cinta, dan karena itu saya merasa dapat mengubah suasana hati dan pikiran saya dengan cepat.”


Menurut Anda, bentuk cinta seperti apa yang paling sempurna?

“Cinta yang sempurna itu tidak ada. Bukankah bentuk puncak percintaan adalah saling memahami dan saling mendekatkan diri dengan sempurna?”

Di lagu ini, nada suara Anda terdengar lebih rendah dan lembut, yang rasanya agak asing. Apakah ada ekspresi vokal baru yang Anda coba?

“Saya mencoba untuk merekam setiap lagu dengan cara yang berbeda. Saya merekam seakan-akan saya merasakan emosi yang berbeda di setiap lagu, dan ingin mengekspresikan setiap emosi semaksimal mungkin lewat suara saya.”

Hampir 10 tahun sejak Anda debut, apakah musik masih terasa seru sekaligus menantang? Sepertinya Anda hidup hanya untuk musik; kini mempersiapkan album solo berikutnya dan album baru BLACKPINK yang akan rilis tahun depan, betul begitu?

“Bahkan sekarang, ketika saya menemukan emosi baru dalam musik yang juga baru, saya merasa tertarik dan ingin membagikannya kepada semua orang. Saya berharap orang lain juga merasakan emosi yang sama yang saya rasakan ketika mendengarnya.”

fashion Dior.

Apa arti “kerja yang bagus” bagi Jisoo sebagai seniman akhir-akhir ini? Sepertinya di masa sekarang ini, menampilkan citra diri yang unik dan khas lebih penting daripada menampilkan citra diri yang sempurna tanpa cela.

“Saya rasa ini bagian yang paling sulit. Setiap orang memiliki keinginan yang berbeda-beda, jadi Anda tidak bisa memuaskan semua orang, dan Anda tidak bisa hanya mengikuti satu jalan, jadi bukankah Anda seharusnya fleksibel dan mudah beradaptasi mengikuti situasi? Saya juga masih terus belajar.”

Anda baru-baru ini mengubah nama kanal YouTube Anda menjadi “JISOO”. Tapi sebagian penggemar merasa sedih karena Anda meninggalkan nama lucu sebelumnya.

“Saya juga merasa cukup menyesal. Saya tidak pernah benar-benar menikmati berfoto sejak saya masih kecil dan saya tidak pernah benar-benar aktif di media sosial, jadi memulai kanal YouTube merupakan sebuah beban yang besar. Tapi saya ingin sesekali berbagi kehidupan sehari-hari saya, sehingga saya menggunakan nama yang sederhana dan lucu. Kemudian, ketika saya memulai membuka perusahaan saya sendiri, saya menyadari bahwa saya membutuhkan kanal untuk mempromosikan musik saya. Karenanya saya akhirnya mengubah namanya menjadi ‘JISOO’ untuk mempermudah semua orang untuk mencari dan terhubung langsung dengan saya. Tetapi apabila semua orang senang dan nyaman, itu cukup untuk membuat saya 103% bahagia.”

Sepertinya dunia akhirnya menyadari betapa lucunya karakter Jisoo ya (tertawa). Hal apa yang membuat orang tertawa lepas akhir-akhir ini?

“Saya tidak begitu ingat hal apa, tetapi orang-orang berkomentar saya tidak punya ‘kertas saringan/filter’. Saya pikir orang-orang tertawa karena saya begitu jujur (tertawa).”

Sepertinya itu memungkinkan karena Anda tahu caranya mencintai dan melindungi diri sendiri dengan baik ya. Apakah ada sesuatu yang Anda lakukan sepenuh hati untuk menjaga diri akhir-akhir ini?

“Saya selalu menjalani hidup dengan penuh kasih sayang dan menjaga diri saya sebaik mungkin (tertawa). Saya hanya berharap saya bisa terus seperti ini ke depannya. Kapan pun keadaan terasa sulit, saya akan selalu ada untuk Anda, jadi jangan pernah goyah bahkan oleh hembusan angin dingin sekalipun. Apapun keadaannya, atasilah dengan baik.”