BEAUTY

9 Oktober 2021

6 Langkah Mudah Merawat Kulit Area Payudara


6 Langkah Mudah Merawat Kulit Area Payudara

Penambahan usia, perubahan berat badan, kehamilan, serta gaya hidup dapat memengaruhi estetika payudara.

Coba hitung berapa banyak skincare yang Anda punya. Lebih dari sepuluh botol? Bagaimana dengan losion atau tabir surya? Bisa jadi jumlahnya lebih banyak lagi. Namun, berapa banyak yang khusus untuk merawat payudara dan area di sekitarnya? Hanya satu, atau malah tidak ada sama sekali? Bisa dibilang, bagian tersebut jarang menjadi prioritas perawatan tubuh. Padahal apabila terus diabaikan, bukan mustahil Anda akan menyesal di kemudian hari. Ya, sekrusial itulah menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh tanpa membedakan antara anggota badan yang satu dengan yang lain. Kali ini, ELLE mengajak Anda untuk memedulikan payudara dan merawatnya sama seperti Anda menjaga kecantikan kulit wajah.

Memperindah bentuk payudara

Babor Body Cellular Ultimate Lipofill Bust Lotion
Babor Body Cellular Ultimate Lipofill Bust Lotion

Khusus diciptakan untuk memperbaiki payudara yang sudah mulai turun dan kendur. Losion ini mampu memaksimalkan bentuk dan kontur payudara dengan cara memelihara kekencangan jaringan kulit lewat kandungan 2% hexapeptide dan 2,5% tripeptide.

Saran pakai: Oleskan pagi dan malam setelah membersihkan kulit, kemudian pijat lembut payudara agar produk terserap dengan baik.

Merawat untuk menutrisi

Clarins Bust Beauty Firming Lotion
Clarins Bust Beauty Firming Lotion

Memiliki lini khusus perawatan payudara dalam berbagai varian tekstur—gel hingga krim pekat—produk Clarins bentuk losion ini memiliki tekstur velvety yang mudah menyerap, namun memberikan hasil akhir satin. Formulanya mengekstraksi tumbuhan alami dari vu sua dan quince untuk siluet payudara yang lebih kencang dan penuh. Produk firming ini juga menghidrasi tampilan luar kulit agar tampak lebih halus dan lembut.

Saran pakai: Aplikasi secara merata dari bagian bawah payudara hingga dagu dengan sapuan lembut. Gunakan pada malam hari sebelum tidur.

Melembapkan puting sensitif

pelembap puting sensitif
Hatch Nipple & Lip Rescue Balm

Menyusui adalah hal yang istimewa bagi seorang ibu, namun juga bisa terasa sangat menyakitkan. Balsam dengan formula bebas lanolin, pewarna, dan pewangi ini mampu menenangkan puting yang teriritasi. Mengandung mangga yang buttery serta buah super–delima dan acai.

Sarap pakai: Aplikasikan balsam dengan cara mengoleskannya sebelum dan sesudah menyusui untuk meminimalisir pecah-pecah dan lecet. Bisa juga digunakan untuk mengatasi bibir kering.

Menghidrasi leher dan payudara

menghidrasi leher dan payudara
Janssen Perfect Perfect Bust Formula

Garis leher hingga dada yang baik tentu menonjolkan sisi feminim tersendiri. Terdiri dari bahan aktif nabati—biji quince dan ganggang hijau yang menghidrasi dan meningkatkan kekuatan alami kulit, serta kacang macadamia dan manggis yang menjaga kelembutan dan kekenyalan—produk ini juga dilengkapi oleh peptide dan asam hialuronat dengan manfaat utama meningkatkan kekencangan sekaligus mengunci kelembapan kulit leher dan dada.

Saran pakai: Setiap hari secara rutin, oles dengan lembut pada area payudara dan di sepanjang garis leher.

Menjaga payudara tetap kencang dan kenyal

serum mengencangkan payudara
Lococo Bust Fit Concentrate Serum

Meski memiliki tekstur gel yang cukup kental, serum lansiran merek kecantikan lokal berikut memiliki hasil akhir tidak lengket yang cukup mudah terserap oleh kulit. Formulanya berfungsi menjaga kekencangan, kekenyalan, dan tekstur kulit agar senantiasa lembut sedini mungkin.

Saran pakai: Pakai pada pagi dan malam hari. Oles 3-4 tetes sekali pemakaian dengan aplikator berbentuk pipet untuk memaksimalkan manfaatnya.

Intensif mengencangkan Décolleté

Sisley Phytobuste + Décolleté Intensive Firming Bust Compoud

Produk ini memiliki kandungan utama ekstrak biji gandum. Fungsinya dipercaya mampu mengencangkan serta menghaluskan kulit payudara, dan area leher, secara intensif lewat pemakaian teknik khusus selama dua bulan. Kombinasi formula shea butter, minyak bunga matahari, dan gliserin dari tumbuhan, turut menambah nutrisi hingga melembapkan kulit.

Saran pakai: Hindari pemakaian saat hamil dan menyusui.