CULTURE

26 Mei 2025

8 Koki Berbagi Resep Masakan Prancis Kontemporer


8 Koki Berbagi Resep Masakan Prancis Kontemporer

currated and compiled by ELISE WEBBER

Rasakan kelezatan terbaik dari masakan Prancis modern persembahan para koki ternama! Penuh dedikasi, mereka membagikan resep-resep terbaiknya dalam buku Meilleures Recettes De 50 Chefs Français (Solar éditions, Paris), yang diterbitkan oleh ELLE À Table (Prancis) untuk merayakan 25 tahun hari jadinya. Dari hidangan sederhana yang menggugah selera hingga hidangan pencuci mulut kreatif yang memanjakan lidah, saatnya Anda menikmati menu signature yang istimewa. Selamat menikmati!

TERIYAKI CHICKEN oleh MORY SACKO



Porsi: 4 orang

Waktu persiapan: 40 menit

Waktu memasak: 1 jam 45 menit

Bahan-bahan:

• 2 fillet ayam

• Kecap asin yang digaram

•  Biji wijen putih

Untuk Tatin kentang:

•  8 kentang agata

•  100 gr gula

•  90 gr mirin

•  10 gr kecap manis

•  30 gr mentega

Untuk pesto cêbette:

•  2 ikat daun bawang

• 20 gr almon

•  Minyak zaitun

Untuk saus jahe:

•  100 gr bawang bombai

•  100 gr bawang putih

•  50 gr jahe segar

•  40 gr kecap asin

Untuk gomasio:

•  5 gr garam fleur de sel

• 10 gr biji wijen hitam putih

Cara membuat:

1. Siramkan kecap asin pada fillet ayam, lalu bakar dalam binchotan (arang Jepang). Setelah kulitnya terkaramelisasi, olesi filler dengan kecap asin dan taburi biji wijen. Selesaikan memasak dengan menempatkannya dalam oven selama 8 menit pada suhu 170°C (tanda gas 5-6). Biarkan istirahat selama 5 menit, lalu potong menjadi fillet.

2. Untuk Tatin, buat karamel dengan mencampurkan gula pasir, mirin dan kecap asin. Tuangkan ke bagian bawah piring tahan panas. Kupas kentang, iris tipis, beri garam pada irisannya, dan campur dengan mentega cair. Di dalam piring, lapisi irisan kentang dengan karamel. Letakkan pemberat di atasnya dan panggang selama 1 jam pada suhu 170°C (tanda gas 5-6). Dinginkan dengan beban di atasnya, lalu potong Tatinnya.

3. Untuk pesto, potong bagian warna hijau dari daun bawang, lalu rebus dalam air mendidih. Tiriskan dan biarkan hingga dingin. Haluskan bagian putih daun bawang, bagian hijau daun bawang yang sudah direbus, kacang almon, dan sejumput garam. Tambahkan percikan minyak zaitun, aduk, dan sisihkan.

4. Untuk kuah jahe, tumis bawang bombai cincang, bawang putih, dan jahe yang sudah dikupas dan dicincang. Masak dengan kecap, tutup. Setelah matang, haluskan menjadi satu. Hancurkan garam fleur de sel dan biji wijen dalam lesung untuk mendapatkan gomasio. Tata dengan rapi di piring.